Minggu, 31 Oktober 2010

Macam - Macam Layanan Online Universitas Gunadarma

        Berikut ini adalah macam - macam layanan online Universitas Gunadarma. Fasilitas online ini mempermudah mahasiswa untuk mendapatkan informasi perkuliahan, berikut ini macam - macamnya:
  • BAAK
         Merupakan biro jasa yang menangani segala sesuatu yang berkaitan dengan kegiatan penyelenggaraan kegiatan belajar mengajar dan dan administrasi akademik bagi mahasiswa Universitas Gunadarma. Banyak sekali fitur - fitur yang dapat dilihat dari situs BAAK ini. Ada info ter-updatenya, kalender akademik, jadwal perkuliahan, info mahasiswa, situs jurusan, profil tentang BAAK, buku pedoman, kontak kami yang dapat mengkomplain apabila ada kesalahan data.
          Kelebihan dari BAAK yaitu dapat mempermudah mengetahui tentang apa saja informasi - informasi yang ingin kita ketahui. Akan tetapi kekurangannya adalah belom melayani pembayaran secara online.



  • Studentsite
              Studentsite adalah situs khusus untuk mahasiswa Gunadarama yang telah tercatat dan terdafar sebelumnya. Di dalam studentsite ini  mahasiswa bisa tahu jadwal perkuliahannya, dapat mengetahui pengumuman terbaru seputar info yang ada di kampus baik itu akademik maupun non akademik.pesan/tugas dari dosen, dapat mengirim dan menerima email, serta sebagai media untuk memasukkan tulisan para mahasiswa untuk diterbitkan di warta warga Universitas Gunadarma.

website studentsite : http://studentsite.gunadarma.ac.id 

  •  E-Learning
E-Learning memungkinkan pembelajar untuk menimba ilmu tanpa harus secara fisik menghadiri kelas. Pembelajar bisa berada di Depok, sementara “instruktur” dan pelajaran yang diikuti berada di tempat lain, di kota lain bahkan di negara lain. Interaksi bisa dijalankan secara on-line dan real-timeataupun secara off-line atau archieved.
     Adapun menu layanan yang disediakan pada situs ini antara lain:

1.  EBOOK yang berisi berbagai macam modul perkuliahan yang dibutuhkan di berbagai jurusan. 
2.  SAP ONLINE yang berisi memudahkan mencari acara perkuliahan di seluruh jurusan yang ada di Universitas Gunadarma. 
3.  VIRTUAL CLASS yang dapat di gunakan untuk mempersingkat log in ke dalam menu layanan ini. 
4.  MATERIAL yang berisi dokumen-dokumen mata kuliah. 
5.  ILAB



  •  UG Open Courseware
UG Open Courseware tidak memberikan kredit atau derajat, dan tidak menyediakan akses fakultas. UG OpenCourseWare memberi Anda akses terbuka untuk bahan yang digunakan dalam berbagai kursus.
     Fitur-fitur yang disediakan antara lain:
1.  HOME sebagai tampilan laman depan pada situs ini. 
2.  ABOUT OCW 
3.  HELP, yang berisi tentang bagaimana penggunaan situs ini. 
4.  FEEDBACK

  • UG Community
Karena adanya kesamaan identitas, ingin berbagi, peduli dan partisipasi serta adanya minat yang sama, baik itu mahasiswa, dosen dan juga alumni kita berbagi informasi! Layanan ini memberikan wadah kepada mahasiswa ataupun dosen yang memiliki minat yang sama dan dijadikan sarana komnikasi yang lebih fleksibel.
     Situs ini menyediakan berbagai menu layanan seperti
1.  UG RADIO yang berisi saluran radio yang dimiliki Universitas Gunadarma. Dan disini pulalah dicantumkan bagaimana cara apabila ingin merequest lagu. 
2.  HOME menampilakn laman depan situs. 
3.  BLOGS menyediakan tempat untuk memasukan blog yang kita miliki untuk berbagi informasi. 
4.  FORUM yang berisi tentang berbagai informasi yang dapat kita peroleh dengan diskusi. 
5.  UG’ERS menampilakan fitur-fitur yang dapat kita gunakan untuk menjadi member. 
6.  GALLERY berisi fitur yang dapat digunakan untuk memasukkan dokumen berupa image. 
7.  GROUPS menampilkan berbagai jenis group. 
8.  MUSIC memudahkan dalam pencarian music yang diinginkan. 
9.  VIDEOS berisi video-video yang telah di postkan.
10.EVENT berisi pemberitahuan acara.
 
 website UG Community :http://community.gunadarma.ac.id/

  • UG Library
Situs ini ditujukan untuk anggota Perpustakaan Universitas Gunadarma secara khusus dan masyarakat pada umumnya. Layanan-layanan jarak jauh disediakan pada situs ini untuk memberikan kemudahan bagi pengguna jasa Perpustakaan Universitas Gunadarma untuk meningkatkan pengetahuannya.
  Didalamnya berisi fitur-fitur seperti Home, Profil,L ayanan, Koleksi, Peraturan, Petunjuk dan SOP online.
website UG Library : http://library.gunadarma.ac.id

  • Media Center UG
    Website yang berisi tentang informasi situs resmi gunadarma. seperti profile gunadarma,program akademik,fakultas yang terdapat di Gunadarma University.
website Media Center UG : http://mediacenter.gunadarma.ac.id

  • Gunadarma Karir
     Website yang membantu para alumni yang ingin mencari pekerjaan dan disalurkan oleh gunadarma.
website karir Gunadarma : http://career.gunadarma.ac.id
 
  • UGpedia
     UGPEDIA merupakan suatu wadah sumbangsih bagi civitas  akademika khususnya dan bagi masyarakat umumnya, disini anda dapat mencari dan memberi arah informasi yang berkaitan dengan Universitas Gunadarma, mulai dari pendaftaran, perkuliahan, alumni, prosedur-prosedur, fasilitas serta hal-hal yang berhubungan dengan istilah yang sering ditemui di lingkup pendidikan universitas. Website yang terdiri dari informasi terkini tentang universitas gunadarma .Mulai dari Penerimaan Mahasiswa Baru,Perkuliahan,Fasilitas Gunadarma, dll.
website UGpedia :  http://ugpedia.gunadarma.ac.id

  • Warta Warga
     Warta warga ini menyediakan Layanan yang berisi tulisan-tulisan yang ditulis oleh mahasiswa atau dosen. disini kita dapat melihat berbagai macam tulisan dan mengomentari tulisan-tulisan tersebut sesuai dengan kategorinya masing-masing. Dan di situs inilah kita dapat menyalurkan inspirasi kita yang bermanfaat bagi orang banyak.
website Warta Warga : http://wartawarga.gunadarma.ac.id

  • HelpDesk
     Memberikan pelayanan terhadap masalah yang berkaitan dengan account (email,username,password), penggunaan internet maupun wifi di lingkungan Universitas Gunadarma. Dengan situs ini apabila mahasiswa mengirimkan keluhan ke helpdesk, mahasiswa akan menerima respon balik yang cepat.
website HelpDesk http://helpdesk.gunadarma.ac.id

  • Virtual Class
     Website untuk berinteraksi dengan dosen di dunia maya ketika dosen berhalangan hadir mengajar dalam kelas.
website virtual class : http://v-class.gunadarma.ac.id


Selasa, 12 Oktober 2010

Fungsi Rumah Dalam Status Sosial Masyarakat

Rumah dibangun dengan harapan memenuhi kebutuhan lahir dan batin pemiliknya. Melalui tatanan fungsi ruang dan fasilitasnya, dapat ditelusuri bagaimana nilai yang dipegang dan berusaha diturunkan dalam sebuah keluarga. Selain memiliki hubungan ke dalam (dengan penghuni), rumah juga mempunyai hubungan keluar, yaitu dengan lingkungan sekitarnya.

Rumah nyaman adalah rumah yang proporsional, memenuhi kebutuhan lahir dan batin penghuninya. Sebuah keluarga mempunyai tingkat proporsi kenyamanan yang berbeda-beda. Tidak jarang keadaan nyaman itu diciptakan dengan sengaja, misalnya dengan menghadirkan suasana luar (alam) ke dalam rumah. Kenyamanan sebuah rumah juga bisa diukur dari fungsi perlindungan fisik (misalnya dari perubahan iklim dan cuaca, dsb.) dan non-fisik (misalnya sebagai batas privasi). Batas privasi dan keamanan sebuah rumah nyaman, tidaklah diukur dari tinggi dan kokohnya bangunan (tembok, pagar, dan unsur lainnya) tetapi juga akibat dari hubungan sosial penghuni rumah dengan lingkungannya yang terbina dengan sangat baik. Sebagian besar, ciri-ciri fisik rumah keluarga besar saya adalah: memiliki halaman yang luas, pagar sangat rendah, memiliki ruang terbuka yang sangat mudah diakses, dapur yang besar dan berjumlah lebih dari satu, serta ruang persediaan bahan makanan.
Seseorang lahir dan dibesarkan dalam sebuah rumah, dalam lingkup kecil adalah keluarga dan yang lebih luas adalah masyarakat. Keluarga dan masyarakat berperan erat membentuk kepribadian seseorang. Pengertian rumah bagi seseorang bisa mengandung dimensi yang luas. Menurut saya, rumah adalah: keluarga dengan budaya internal beserta sejarahnya serta lingkungan alam, masyarakat dengan budaya lokal. Kedua poin tersebut terangkum dalam rumah-rumah leluhur saya.
Pengertian rumah sifatnya adalah fisik dan non-fisik. Sebagai ilustrasi untuk menjelaskan hubungan antara rumah dan nilai-nilai yang terdapat di dalamnya, di bawah ini adalah gambaran dalam kehidupan keluarga besar saya. Rumah bukan hanya milik keluarga inti, namun untuk seluruh anggota keluarga (dari kakek, saudara kakek, kerabat, hingga keluarga pengasuh atau pembantu). Seorang anak dalam keluarga dapat bermalam dan makan di semua rumah kerabat. Ideologi ini diturunkan oleh anggota keluarga tertua. Seorang leluhur dalam silsilah keluarga saya adalah tokoh sentral yang sangat penting dalam membentuk kepribadian dan pola pikir keluarga besar. Sejarah hidupnya selalu dikenang oleh semua anggota keluarga, demikian juga cara berpikir dan bersikap yang selalu menjadi acuan bagi saya. Pekerjaan yang padat tidak menghambatnya untuk berkumpul bersama keluarga, kehidupan sosialnya terpelihara dengan sangat baik, aktif mendukung kegiatan lingkungan dan memiliki hubungan yang baik dengan banyak pihak.
Sisa-sisa masa lalu keluarga, baik memori maupun artefaknya (termasuk rumah-rumah yang dibangun dan dihuni oleh leluhur), didukung dengan lingkungan alam dan budaya lokal masyarakat sungguh menarik, karena membangun imajinasi akan sebuah kehidupan yang ideal bagi saya.


Pengertian status sosial sendiri adalah sekumpulan hak dan kewajiban yang dimiliki seseorang dalam masyarakatnya. Dalam struktur masyarakat, orang yang memiliki status sosial yang tinggi akan di tempatkan lebih tinggi di bandingkan dengan orang yang status sosialnya rendah. Bangunan rumah orang-orang yang tergolong dalam kelas menengah keatas dan menengah kebawah pasti mempunyai perbedaan. Contohnya rumah para pejabat tinggi dengan rumah karyawan biasa. Dari contoh tersebut bisa kita simpulkan bahwa keadaan ekonomi dapat mempengaruhi status sosial seseorang dalam masyarakat sekitar.